Manfaat Berkala dalam Program Jaminan Pensiun BPJS Ketenagakerjaan sebagai Pengganti Pendapatan Utama di Masa Pensiun bagi Peserta dan atau Ahli Waris
DOI:
https://doi.org/10.33005/sensasi.v2i1.62Keywords:
Jaminan Pensiun, BPJS Ketenagakerjaan, Pendapatan, Tenaga Kerja.Abstract
Jaminan Pensiun BPJS Ketenagakerjaan adalah salah satu program jaminan sosial bagi para pekerja yang bertujuan untuk menjamin seluruh pekerja agar dapat memenuhi standar hidup yang layak dan menjamin kemandirian apabila terjadi risiko sosial. Penelitian ini bertujuan untuk menggali lebih mendalam terkait manfaat berkala yang diterima apakah dapat menggantikan pendapatan utama khususnya ketika peserta sudah tidak mampu bekerja atau dalam masa pensiun. Hasil dari penelitian ini membuktikan bahwa manfaat berkala dari jaminan pensiun yang diterima oleh peserta maupun ahli waris tidak sepenuhnya dapat menggantikan pendapatan utama, namun melalui keikutsertaan pada program Jaminan Pensiun, peserta atau ahli waris merasa terbantu dalam pemenuhan kebutuhan sehari-hari.